3 Jalur Pendaftaran Online UB 2025/2026
- Registasi akun untuk proses login melalui linkhttps://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ secara online
- Pilih menu Daftar
- Isi Nama, email, password, tanggal lahir dan lainnya secara lengkap.
- Validasi dan Finalisasi
- Siswa/i yang lulus pemeringkatan otomatis bisa langsung login bagi yang tidak lulus pemeringkatan tidak akan bisa login.
- Isi secara lengkap Form Online seperti identitas diri, data keluarga, data keuangan dan data pendidikan.
- Pastikan juga melengkapi dokumen persyaratan, ada beberapa file persyaratan yang wajib diupload.
- Selain itu untuk bukti prestasi juga wajib upload.
- Upload foto dan selesaikan proses pendaftaran
- Pilih PTN UB dan prodi
- Bagi yang memilih jurusan olahraga dan seni wajib upload portopolio skill
- Ada beberapa ceklist borang yang juga harus diisi.
- Setelah semua diiis kirim form akan muncul resmu pendaftaran.
- Pastikan periksa terlebih dahulu apakah data yang dimasukan benar jangan sampai salah karena ada banyak kasus kesalahan data membuat siswa/i dianulir kelulusannya.
- Donwload dan cetak kartu peserta SNBP sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.
- Hasil kelulusan dapat di lihat melalui link https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
- Buat akun UTBK melalui https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
- Setelah mengakses situs tersebut langsung daftar.
- Nantinya sistem akan meminta anda untuk mengisi form secara online terkait dengan identitas.
- Kirim form yang sudah diisi dan lakukan validasi serta finalisasi.
- Setelah akun siap digunakan, bisa langsung daftar UTBK melalui web https://snbt.bppp.kemdikbud.go.id/
- Gunakan menu Login dan mulai isi, ada beberapa data yang sama dengan pembuatan akun tidak bisa dirubah.
- Setiap peserta hanya wajib mengisi form yang masih kosong seperti identitas diri, data terkait dengan keluarga, serta data pendidikan sesuai ijasah/surat keterangan lulus.
- Pastikan kalian juga mengisi form lain dan jika dibutuhkan upload persyarat dan bukti pendukung lainnya.
- Setelah itu "Kirim"
- Kode Pembayaran akan muncul, bawa ke Bank BUMN, bayar dan simpan bukti pembayaran.
- Login kembali kehttps://snbt.bppp.kemdikbud.go.id/ pastikan menyelesaikan pemilihan PTN.
- Pilih PTN dan Prodi yang adi di UB.
- Sesuaikan jenis kelompok tes yang akan diikuti.
- Review Resume
- Finalisasi
- Cetak kartu ujian UTBK
- Hasil kelulusan diumumkan melalui link https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
- Download dan Cetak Sertifikat UTBK dapat dilakukan satu hari setelah tes dilaksanakan.
- Nilai UTBK dapat digunakan untuk mendaftar jalur Mandiri PTN juga.
Salah satu seleksi masuk Universitas Brawijaya yang bisa Anda coba adalah jalur masuk Seleksi Mandiri. Seleksi ini dilakukan secara mandiri untuk semua tingkat pendidikan mulai dari tingkat diploma, sarjana hingga pascasarjana. Seleksi Mandiri yang akan dibahas di sini adalah Seleksi Mandiri untuk Program Sarjana. Sebagai informasi Anda, ada dua jenis Seleksi Mandiri Program Sarjana yaitu Seleksi Mandiri untuk umum dan Seleksi Mandiri untuk penyandang disabilitas atau yang biasa disebut Seleksi Program Khusus Penyandang Disabilitas (SPKPD).
Seleksi Mandiri untuk umum yang dimaksud adalah Seleksi Mandiri Jalur UTBK dan Jalur Rapor. Bagi Anda yang memiliki nilai UTBK yang bagus, bisa mencoba Seleksi Mandiri Jalur UTBK. Sementara itu bagi Anda yang tidak mengikuti UTBK, Anda bisa mencoba Seleksi Mandiri Jalur Rapor. Tahapan-tahapan pendaftaran yang bisa ditempuh diantaranya adalah sebagai berikut.
Pendaftaran & Pembuatan Akun
- Buatlah akun Anda terlebih dahulu pada laman resmi Seleksi Mandiri UB yaitu di https://admisi.ub.ac.id
- Pada tampilan halaman dashboard akan ada berbagai jenis seleksi masuk UB. Bagi Anda yang akan memilih Seleksi Mandiri Jalur UTBK maka pilih “Seleksi Mandiri UB Jalur UTBK”. Sementara itu, bila Anda ingin mendaftar ke Seleksi Mandiri Jalur Rapor, maka pilih “Seleksi Mandiri UB Jalur Rapor”. Namun bagi Anda yang sudah mendaftar seleksi Jalur UTBK , Anda juga bisa mengikuti Seleksi Mandiri Jalur Rapor
- Isi data diri pada kolom yang tertera dan bagi Anda yang memilih Jalur UTBK, maka isi data UTBK Anda secara lengkap, mulai dari pengisian Nomor Peserta, NPSN dan NISN sesuai dengan isian Anda pada UTBK. Perlu diketahui bahwa pengisian data rapor dan UTBK.
- Konfirmasi kesesuaian semua data termasuk data UTBK Anda
- Setelah data benar-benar sesuai dan benar sesuai aslinya maka Anda akan mendapatkan Kode Pembayaran. Catat dan simpan baik-baik Kode Pembayaran ini
Pembayaran
- Lakukan transaksi pembayaran ke bank-bank yang menjadi mitra UB, diantaranya BNI, BRI, dan Bank Mandiri seluruh Indonesia, baik itu melalui ATM, Teller atau mobile/ internet banking
- Nominal biaya pendaftaran untuk Seleksi Mandiri semua jalur adalah 350 ribu rupiah. Tunjukkan Kode Pembayaran Anda kepada Bank tempat Anda akan melakukan pembayaran biaya pendaftaran
- Untuk tata cara pembayaran yang lebih lengkap dapat Anda download atau baca langsung di laman resmi-nya di https://selma.ub.ac.id/pengumuman-seleksi-mandiri-ub-tahun-2020-update/. Harap membacanya terlebih dahulu sebelum membayar karena biaya pendaftaran yang sudah Anda keluarkan tidak akan bisa Anda tarik kembali
- Konfirmasikan transaksi pembayaran yang sudah Anda lakukan
Login & Lanjut Pendaftaran
- Masuk kembali ke laman resmi penerimaan mahasiswa baru UB yaitu pada https://admisi.ub.ac.id
- Isi form pendaftaran Anda pada laman tersebut dengan lengkap.
- Pilih program studi apapun yang Anda inginkan di Universitas Brawijaya. Setiap peserta akan diberikan kebebasan untuk memilih maksimal dua prodi baik dari Kelompok Saintek maupun Soshum. Untuk yang memilih Campuran, maka bisa memilih satu dari kelompok Saintek dan satu dari kelompok Soshum. Ingat bahwa urutan prodi yang Anda ketik pada borang pendaftaran akan menentukan prioritas pilihan Anda. Untuk syarat masing-masing prodi dalam tiap kelompok dapat dilihat dalam laman https://selma.ub.ac.id/index-daftar-program-studi/#saintek untuk Kelompok Saintek dan https://selma.ub.ac.id/index-daftar-program-studi/#soshum untuk yang memilih Kelompok Soshum
- Unggah berkas atau dokumen kelengkapan pendaftaran Anda yang sudah disesuaikan sebelumnya dengan pilihan Jalur Seleksi Mandiri yang akan Anda pilih
- Beberapa dokumen yang dimaksud yaitu KTP, Kartu Keluarga, Pasfoto terbaru (yang didasarkan pada data UTBK), Kartu Peserta UTBK (bagi yang memilih Jalur Mandiri UTBK), scan Rapor dari Semester 1 hingga 5, serta sertifikat/ piagam prestasi Anda dalam bidang akademik, seni, olahraga maupun keagamaan selama menempuh studi SMA/MA/SMK/MAK/Sederajat baik itu pada tingkat regional (kabupaten/kota/provinsi) maupun tingkat nasional dan internasional
- Bagi yang memilih prodi Seni Rupa Murni, maka wajib bagi Anda untuk mengunggah portofolio yang disusun dalam format *ppt dan ukuran file maksimal 10Mb.
- Memenuhi syarat-syarat kesehatan yang ditentukan oleh prodi. Anda bisa mendapatkan informasi terkait persyaratan khusus dari tiap-tiap prodi di laman resmi https://selma.ub.ac.id/index-daftar-program-studi/
- Memberikan persetujuan terhadap surat pernyataan isian data yang sudah dilakukan
- Melakukan finalisasi data pendaftaran. Ingat bahwa data yang sudah Anda masukkan tidak akan bisa diubah-ubah lagi sehingga pendaftaran seleksi hanya dapat dilakukan satu kali saja
- Kartu peserta seleksi Anda akan segera terbentuk setelah Anda melakukan finalisasi data. Cetak Kartu Peserta Anda
Pengumuman
Hasil seleksi akan diumumkan Melalui link Pengumuman.UB.ac.id