HOME · PTN · SNBP · SNBT · PTKIN · POLTEK · BEASISWA · KARIR · PTK · PTS · PPDB · PENGUMUMAN · UKT · CPNS · JALUR MANDIRI

Lowongan Kerja (Loker) Rekrutmen Alumni ITS 2025/2026


Lowongan Kerja (Loker) Rekrutmen Alumni ITS 2025/2026 - Lowongan kerja merupakan salah satu hal yang paling dicari dan dinanti oleh hampir seluruh orang, apalagi para pencari kerja yang baru saja lulus dari sekolah atau perguruan tinggi. Persaingan di setiap lowongan kerja yang sangat ketat membuat banyak pencari kerja yang tidak dapat mendaftar di suatu lowongan kerja akhirnya harus mencari lagi lowongan kerja yang sesuai dengan kualifikasi mereka.

Banyak perguruan tinggi yang akhirnya berinisiatif untuk membuat career center, agar lulusan mereka tidak mengalami masalah saat menjadi kerja, salah satunya ITS. ITS memiliki career center yang dikelola dengan baik dan Cara pendaftaran lowongan kerja careers.its.ac.id pun terbilang cukup mudah. Di bawah ini, kami akan membahas mengenai ITS career center, mulai dari perkenalan awal hingga fitur yang ditawarkan dan keuntungan menjadi anggota ITS career center.



Cara pendaftaran lowongan kerja careers.its.ac.id : Apa itu ITS Career Center?

Jika Anda belum mengenal ITS sebelumnya, maka Anda membaca artikel yang tepat. ITS yang merupakan singkatan dari Institut Teknologi Surabaya adalah salah satu perguruan tinggi dengan fokus pembelajaran teknikal (seperti ITB), yang menghasilkan lulusan dengan gelar Sarjana Teknik berkualitas dan berbobot, serta siap bekerja di lapangan.

ITS berinisiasi memiliki career center setelah mempelajari bahwa semakin banyak lulusan perguruan tinggi negeri yang tidak memiliki kesempatan untuk mencicipi dunia kerja karena tingginya persaingan. ITS Career center sendiri berada di bawah naungan Pusat Pengembangan Karir dan Kewirausahaan Mahasiwa milik ITS, jadi bukan hanya pusat karir saja yang dikelola dengan baik namun juga pusat kewirausahaan mahasiswa ( biasanya berkaitan dengan PKM ).


Seperti pusat karir universitas atau perguruan tinggi lain, ITS career center memiliki fasilitas dan fitur standar seperti:
  1. Informasi lowongan kerja dengan pembaharuan setiap harinya. Anda tidak akan kehabisan lowongan kerja untuk dilamar, karena setiap harinya pihak career center ITS akan terus mengupdate informasi lowongan kerja langsung dari perusahaan yang bekerja sama dengan ITS.
  2. Konsultasi Karir, yang tentunya membantu Anda untuk lebih mematangkan persiapan dan rencana karir Anda. Bila Anda merasa ragu atau bimbang mengenai jalur karir yang telah Anda pilih, fitur konsultasi karir ini akan sangat bermanfaat untuk Anda. Selain itu bila Anda masih bingung dengan tujuan karir Anda, Anda dapat dengan bebas menyampaikan keluhan Anda kepada konsultan karir yang disediakan ITS career center.
  3. Job fair atau bursa karir. Anda dapat mengikuti event bursa karir atau job fair ITS dengan gratis tanpa dipungut biaya apapun. Anda cukup membawa CV dan berkas lamaran lengkap Anda ke job fair yang diadakan secara rutin oleh ITS. Lebih praktis dan hemat tenaga.
  4. Pelatihan persiapan untuk pengembangan karir. Setelah Anda yakin dengan tujuan karir pilihan Anda, Anda dapat lebih mematangkan seluruh persiapan Anda dengan mengikuti pelatihan atau training yang pihak ITS sediakan. Dengan beragam tema training, Anda juga dapat memperluas wawasan Anda mengenai berbagai macam karir.
  5. Tracer study. Fasilitas yang sangat sayang jika Anda tidak manfaatkan sebaik-baiknya. Anda dapat menggunakan kontak alumni ITS yang sudah bekerja di sebuah perusahaan untuk menanyakan hal seputar karir kepada para alumni, dengan begitu pengetahuan dan peluang Anda untuk mendapatkan pekerjaan akan semakin luas dan besar.

Bukan hanya untuk para job seeker, ITS career center juga menyediakan beragam fasilitas yang dapat digunakan oleh perusahaan yang bekerja sama dengan ITS, yaitu
  1. Publikasi lowongan kerja. Lowongan kerja perusahaan Anda akan mendapatkan fasilitas publikasi lowongan dengan intensitas tertentu. Anda juga akan mendapatkan soft copy dari iklan lowongan kerja Anda.
  2. Menjadi peserta dalam job fair. Perusahaan Anda akan mendapatkan tempat khusus saat menjadi peserta dalam job fair atau bursa karir ITS demi mengumpulkan calon karyawan bertalenta untuk menjadi bagian dari perusahaan Anda.
  3. Penyediaan fasilitas untuk tes potensi akademik dan tes psikologis. ITS career center memahami bawah menyelenggarakan tes administrasi cukup memakan waktu dan tenaga. Oleh karena itu dengan menjadi mitra ITS career center, ITS akan mengatur seluruh proses tes administrasi dengan baik.
  4. Penyediaan fasilitas ruangan untuk seminar, interview dan keperluan karir lainnya. ITS memiliki ruang yang tersedia untuk disewakan diantarnya ruang ambitions, ruang improvement, ruang journey, ruang bravery dan sebagainya. Perusahaan Anda dapat menyewa ruangan tersebut dengan beberapa paket dan plan yang tersedia.
  5. Penyewaan laptop dan internet

Cara pendaftaran lowongan kerja careers.its.ac.id : Pendaftaran

Dengan begitu banyak keuntungan yang ditawarkan, tentu saja, menjadi anggota atau mitra ITS career center adalah hal yang worth it untuk dilakukan. Bila Anda tertarik untuk bergabung, silakan simak cara pendaftarannya berikut ini.
  1. Buka website sac.its.ac.id atau careers.its.ac.id 
  2. Arahkan kursor pada tulisan Login di sebelah kanan atas, lalu pilih Jobseeker (dibawah tulisan Not join yet? Join here)
  3. Anda akan diarahkan ke halaman registrasi. Pilih jenis atau tipe member Anda. Untuk member baru, ada beberapa plan yang dapat Anda pilih, dengan biaya mulai dari Rp. 30.000. Pilih sesuai dengan kebutuhan Anda. Khusus untuk alumni ITS tidak dikenakan biaya pendaftaran.
  4. Jika sudah, isi formulir pendaftaran dengan benar. Setelah itu, klik daftar.
  5. Anda akan menerima email dari pihak ITS career center yang menyatakan akun Anda akan diproses dan Anda harus membayarkan sejumlah uang sebagai biaya pendaftaran. Lakukan transaksi tersebut ke nomor rekening yang tersedia.
  6. Setelah itu, Akun Anda akan otomatis diverifikasi dan Anda dapat menikmati seluruh fasilitas yang diberikan ITS career center.
  7. Jika Anda alumni ITS, Anda harusnya tidak memiliki kesulitan saat mendaftar. Namun jika masih ada beberapa hal yang membuat Anda bingung, jangan sungkan untuk menanyakan pertanyaan ke careersinfo@its.ac.id atau (031) 5925880.
  8. Untuk perusahaan, tidak ada tata cara pendaftaran khusus yang harus Anda penuhi. Cukup hubungi careersinfo@its.ac.id atau (031) 5925880 dan sampaikan kebutuhan Anda. Anda juga akan diberikan detail pembayaran sesuai dengan paket yang Anda pilih.

Cara pendaftaran lowongan kerja careers.its.ac.id yang kami paparkan di atas tidak terlalu menggambarkan dengan detail dan rinci mengenai ITS career center. Anda tentunya tidak dilarang untuk mengeksplorasi situs web ITS career center demi mendapatkan informasi lebih banyak untuk karir Anda. Semoga bisa memberikan informasi terkait dengan Lowongan Kerja yang diinginkan selamat mencoba.

Dari beberapa informasi mengenai lowongan kerja ITS diatas maka dapat kami simpulkan informasi ini didasarkan pada ketentuan rekrutmen yang dilakukan melalui situs resmi careers its untuk memberikan peluang kepada lulusan maupun non lulusan ITS yang belum bekerja terima kasi selamat mencoba.