Lowongan Kerja (Loker) Rekrutmen Alumni UIN Alauddin 2025/2026


Lowongan Kerja (Loker) Rekrutmen Alumni UIN Alauddin 2025/2026  - Lowongan kerja saat ini menjadi sesuatu yang sangat dibutuhkan oleh sebagian orang termasuk bagi para mahasiswa yang baru lulus ataupun mereka yang masih nganggur. Dengan bekal ilmu yang dimiliki selama kuliah mereka berharap setelah lulus ingin cepat mendapat pekerjaan.

Bagi anda yang baru lulus dan ingin bekerja akan kami berikan beberapa informasi tentang cara pendaftaran lowongan Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id  dan cara mendaftarnya serta beberapa hal penting yang berkaitan dengan lowongan kerja di Universitas yang satu ini, simaklah informasi selengkapnya.




Informasi Cara Pendaftaran Lowongan Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id

Siapa sih yang tidak tahu UIN Alauddin Makassar? Semua orang pasti tahu perguruan tinggi negeri yang satu ini sudah terkenal dan memiliki berbagai keunggulan baik dibidang akademik, penelitian, maupun dalam hal pengabdian kepada masyarakat. UIN Alauddin Makassar sangat memahami keadaan saat ini berkaitan dengan susahnya mencari pekerjaan.

Bagi para alumni tidak usah khawatir, anda bisa mencari informasi lowongan pekerjaan di website alumni dan karir. Karena UIN sendiri memberikan beragam fasilitas untuk alumninya, untuk cara pendaftaran lowongan kerja Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id tergolong mudah dan disesuaikan untuk anda yang sedang membutuhkan pekerjaan sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki. Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai cara pendaftaran lowongan Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id  terlebih dahulu kita ketahui manfaat fasilitas yang disediakan oleh pihak UIN Alauddin ini.


1. Keuntungan bagi alumni

Bagi para alumni yang belum mendapat pekerjaan alias masih menganggur bisa bergabung di website ini dengan cara mendaftarkan diri anda terlebih dahulu. Website ini bisa menjadi jembatan menuju kesuksesan anda karena menyediakan informasi mengenai lowongan pekerjaan. Anda akan menemukan berbagai jenis pekerjaan yang bisa dipilih sesuai keinginan dan kemampuan yang anda miliki.


2. Keuntungan bagi perusahaan

Selain diperuntukan untuk para alumni ternyata dengan adanya website ini maka menjadi peluang yang besar bagi para perusahaan untuk mengiklankan lowongan pekerjaan di web Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id. Jadi akan ada hubungan timbal balik yang saling menguntungkan dari pihak UIN dan perusahaan yang memanfaatkan fasilitas ini. Perusahaan yang menjajakan lowongan pekerjaan merupakan perusahaan yang sudah mapan dan siap mencetak pekerja yang handal.

Sebelum mendaftar pastikan anda telah membuka web Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id. Pada halaman ini telah disajikan berbagai macam menu yang bisa anda pilih. Pada kesempatan ini yang akan kami bahas adalah menu alumni, perusahaan dan lowongan karena yang berkaitan dengan pelamar pekerjaan dan penyedia lapangan kerja.

Pada menu alumni maka anda akan melihat berbagai daftar alumni yang telah bergabung sebagai pencari lowongan pekerjaan. Lalu pada menu perusahaan, anda akan melihat daftar perusahaan apa saja yang telah bekerjasama dengan pihak UIN. Sedangkan pada menu lowongan anda akan melihat informasi tentang lowongan pekerjaan yang tersedia berikut tawaran posisi yang sedang dibutuhkan.



Pendaftaran untuk para alumni

Ketentuan yang harus diperhatian untuk mendaftar keanggotaan antara lain sebagai berikut :
  1. Pastikan anda telah berada di web Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id  pilih menu alumni lalu ketik nama anda pada form nama yang telah disediakan.
  2. Cari nama anda pada hasil pencarian. Klik nama anda untuk meneruskan proses registrasi.
  3. Cek data anda dengan teliti. Bila sudah benar klik tombol "YA" untuk meneruskan proses registrasi anda.
  4. Isilah tanggal lahir anda untuk registrasi. Bila semua data anda sudah benar klik "submit" untuk meneruskan proses registrasi.
  5. Silahkan tulis username, password dan juga email. Alamat email tersebut digunakan untuk mentransfer konfirmasi setelah anda melakukan registrasi.
  6. Dalam waktu 48 jam anda akan mendapatkan email hasil verifikasi registrasi pendaftaran.

Pendaftaran untuk perusahaan

Perusahaan yang ingin mendaftar akan melalui beberapa tahapan  sebagai berikut :
  1. Buka website Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id
  2. Setelah anda berada di beranda website tersebut pada sebe;ah kiri terdapat kotak log in karena anda baru akan daftar jadi abaikan tulisan tersebut namun anda fokus pada tulisan dibawahnya yaitu silahkan klik disini untuk melakukan registrasi. Lalu anda mengikiuti petunjuk tersebut dengan menekan tombol klik disini
  3. Setelah diklik maka akan muncul sebuah pilihan antara alumni dan perusahaan, maka anda langsung pilih perusahaan
  4. Setelah itu, muncul aturan pendaftaran perusahaan lalu klik lanjutkan
  5. Pada langkah ini anda akan diperlihatkan penjelasan tentang ketentuan keanggotaan yang tertuang dalam 10 point. Sebelum anda melangkah ketahap selanjutnya pastikan anda membaca seluruh ketentuan tersebut dengan benar dan teliti.
  6. Apabila anda telah sepakat dengan ketentuan tersebut maka anda bisa memilih kolom setuju
  7. Pada langkah ini anda diminta untuk mengisi form registrasi perusahaan dengan ketentuan sebagai berikut nama perusahaan, alamat, no telepon, no fax, npwp, email, website, dan deskripsi perusahaan. Pastikan anda menulis detail informasi tentang perusahaan dengan benar lalu masukan kode verifikasi. Ingat! Semua ketentuan form harus anda tulis lengkap karena jika ada salah satu kolom yang tidak diisi maka tidak bisa loading oleh karena itu pastikan form registrasi diisi lengkap.
  8. Jika sudah terisi dengan data yang benar dan lengkap maka langkah terakhir pilih kirim

Setelah anda mengetahui beberapa layanan yang diberikan dengan mengikuti langkah-langkah yang benar maka anda dapat menggunakan username dan password saat ingin melakukan pencarian lowongan pekerjaan. Dengan demikian anda akan diberi kemudahan dalam berselancar di web alumni dan karir.

Cara pendaftaran lowongan Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id 
Pekerjaan dengan lengkap
  1. Anda harus log in terlebih dahulu dengan cara memasukan username dan juga password yang telah anda dapatkan sebelumnya.
  2. Pilih menu lowongan yang berada di deretan beranda yang tepampang diatas.
  3. Pada kolom perusahaan anda pilih salah satu perusahaaan yang tersedia yang telah bergabung menjadi anggota jasa penyedia lowongan kerja.
  4. Pada kolom kategori disana terdapat pilihan posisi pekerjaan sesuai dengan disiplin ilmu anda atau keahlian dibidang yang anda miliki.
  5. Setelah yakin, anda bisa menekan tombol go dan menunggu beberapa saat hasil pencarian anda akan muncul.
  6. Setelah itu anda dapat melamar pekerjaan sesuai kualifikasi anda dan sesuai dengan apa yang perusahaan cari.
Demikianlah beberapa informasi mengenai cara pendaftaran lowongan Alumnikarir.uin-alauddin.ac.id. Jika anda tertarik dengan informasi yang kami sajikan? Silahkan daftarkan diri anda sekarang juga karena fasilitas yang disediakan sangat beragam dan dapat mengantarkan anda untuk mencapai masa depan yang cerah cemerlang. Sukses selalu untuk anda !

Dari beberpaa informasi yang sudah dijelaskan diatas maka dapat disimpulkan bahwa penerimaan khusus untuk rekrtumen UIN Alauddin terbagi dalam beberapa katagori diantara melalui online hanya saja tidak semua rekturmen dilaksanakan melalui sistem online untuk bisa bergambung silahkan ikuti ketentuan terkait dengan lowongan kerja yang akan dilamar sesuai ketentuan berlaku.