7 Langkah Pendaftaran Online SNBP Terbaru TA 2025/2026 - Seleksi Nasional Berbasis Prestasi bisa dibilang jalur ini paling diminati oleh seluruh siswa yang ada di Indonesia, meski bersifat undangan setiap tahun mencatat paling banyak peserta, berkisar satu juta peserta, dengan kata lain merupakan jalur terfavorite, tidak heran jika ada banyak peserta yang menginginkan jalur masuk ini.
Setiap tahun panitia selalu berubah kebijakan mengenai pendaftaran juga menyesuaikan, namun kita tidak akan banyak membahas mengenai SNBP sebelumnya karena akan fokus pada pembahasan tahun ini, sebagai salah satu jalur undangan paling digemari, setiap tahun ada banyak peserta yang menginginkan ikut mendaftar.
Menurut data jalur masuk yang selalu diikuti dengan peserta baru artinya tidak ada peserta yang berpengalaman mengikuti karena semuanya baru, tentu dalam mendaftar akan mengalami berbagai kendala karena masih belum tahu pasti apa yang harus dilakukan dan mana yang tidak boleh dilakukan.
Sebagian dari sekolah mendampingi siswa sampai pendaftaran, jika anda masuk dalam katagori itu tentu tidak lagi membutuhkan informasi tambahan mengenai mekanisme pendaftaran, namun bagi sekolah yang tidak memberikan dampingan, berarti siswa harus berinisiatif untuk mencari berbagai informasi.
Ada banyak sekali informasi yang dimuat melalui online hanya saja kita sering menemukan beberapa artikel yang sudah tidak relevan lagi dengan jamannya atau sudah kadaluarsa akibatnya kita kesulitan untuk mendaftar, nah atas dasar permasalahan itu disini kami akan memberikan berbagai informasi Panduan Pendaftaran sesuai dengan ketentuan Panitia terbaru dan Singkat padat jelas untuk itu berikut panduan pendaftaran :
1. Pendaftaran Akun
- Setiap peserta yang akan mengikuti di wajibkan membuat akun SNPMB melalui situs resmi https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ kemudian pilih registrasi,
- selanjutnya tinggal menunggu mengisian PDSS selesai.
2. Pemeringkatan
- Setelah sekolah memilih calon peserta yang layak, selanjutnya proses pemeringkatan, dimana untuk memastikan lulus atau tidak tinggal login menggunakan akun yang sudah dibuat, apabila berhasil login berarti lulus.
- Tinggal mengikuti proses pendaftaran.
3. Pendaftaran SNBP
Proses pendaftaran masih tetap menggunakan username dan password yang telah diberikan oleh sekolah, siswa harus login melalui link https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ klik login kemudian segera isi form pendaftaran dimana di dalamnya terdapat berbagai katagori yang harus diisi dengan benar seperti
- Login menggunakan akun yang sudah ada.
- data pribadi,
- data orang tua,
- data pendidikan,
- kemudian bagi peserta bidik misi dan non bidik misi harus melakukan verifkasi,
- Proses pendaftaran akan selesai dan masih bisa diedit apabila menemukan berbagai kendala termasuk harus
- upload foto
- Berkas lainnya seperti berkas prestasi akademik dan non akademik, pastikan semua berkas sudah di save dan kirim.
4. Finalisasi Pendaftaran
- Setelah proses pendaftaran selesai, peserta diharapkan memeriksa form pendaftaran apabila sudah benar silahkan lakukan finalisasi,
- jika sudah melakukan finasisasi maka data anda tidak akan bisa diubah lagi, pastikan anda sudah memeriksanya berulangkali,
- setelah proses ini peserta belum bisa langsung mencetak bukti pendaftaran karena harus menunggu lagi sampai setelah UN dilaksanakan.
5. Cetak Bukti Kartu Pendaftaran
- Sebagai bukti pendaftaran peserta harus mencetak kartu, sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan biasanya dilaksanakan setelah UN dilakukan,
- Untuk melakukan cetak, pastikan anda sudah mengikuti ujian sekolah, baru kemudian mencetak, simpan kartu sebagai bukti apabila anda lulus dapat dilampirkan sebagai syarat, selain itu kartu ini juga memberikan keterangan nomor yang digunakan untuk cek pengumuman.
6. Proses Seleksi
- Saya kira proses seleksi ini tidak perlu banyak dijelaskan karena peserta sudah tahu sebab proses undangan akan menggunkan sistem peringkat berdasarkan nilai rapot dan jurusan yang dipilih,
- perlu diingat bahwa jurusan yang dipilih hanya sesuai dengan rekomendasi dari sekolah, berlangsung dalam waktu 1-2 minggu setelah proses ini berlangsung tingga menggungu pengumuman.
7. Pengumuman dan Pendaftaran Ulang
- Untuk mengakses pengumuman peserta diwajibkan mengakses situs https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ yang akan dilaksanakan secara online bagi yang lulus beberapa hari kedepan akan diminta melalukan pendaftaran ulang dengan membawa persyaratan yang dapat dilihat langsung melalui situs resmi kampus tempat kalian diterima, kemudian melengkapi dan datang langsung untuk melakukan pendaftaran ulang,
- apabila tidak melakukan pendaftaran ulang maka status kelulusan anda akan dicabut atau digugurkan.
8. Tidak Lulus Ikut SNBT
- Bagi yang tidak lulus jangan berkecil hati karena masih ada jalur SNBT menggunakan pola ujian tertulis silahkan kunjungi situs resmi https://snbt.bppp.kemdikbud.go.id/ untuk mendaftar jangan lupa untuk membayar ke bank uang pendaftaran,
- tidak seperti SNBP yang gratis, harus bayar uang pendaftaan.
Harap mencatat semua situs penting yang dalam proses pendaftaran hingga selesai semoga informasi ini dapat membantu anda dalam proses pendaftaran sampai dengan selesai, apapun hasil yang akan didapat percayalah itu adalah yang terbaik untuk masa depan kita, karena tuhan Maha Tahu segalanya semoga kita semua selalu diberikan kelulusan pada tahun ini amin.