HOME · PTN · SNBP · SNBT · PTKIN · POLTEK · BEASISWA · KARIR · PTK · PTS · PPDB · PENGUMUMAN · UKT · CPNS · JALUR MANDIRI

Kisi-Kisi Soal PPG Calon Guru & PPPK Guru PJOK 2025/2026


Kisi-Kisi Soal PPG Pra & PPPK Guru PJOK 2025/2026 - Berdasarkan pengalaman admin ternyata seleksi SKB CPNS, PPPK dan materi Konten PPG Calon Guru ternyata ada kemiripan semua informasi yang harus dipelajari terkait dengan materi tes berkaitan dengan dasar dari keilmuan masing-masing program studi, bahkan admin sempat tidak menyangka ternyata materi tentang PPPK dan PPG Calon Guru secara mendasar.
 
Pada prinsipnya soal PPPK Guru dan PPG Calon Guru untuk mengukur kemampuan pengetahuan mulai dari definisi kelimuan sampai dengan seluruh cabang olaharaga yang harus dipahami, secara umum materi tes berkaitan dengan definisi pendidikan jasmani, olahraga dan kesehatan, pada saat tes awal admin sempat tidak lulus karena salah belajar, banyak belajar materi CPNS.
 
Saat tes ternyata berbeda jauh, setelah mencari materi dari google admin menemukan beberapa materi yang dibuat langsung oleh Kemdikbud bagi yang ingin donwload materi tersebut dapat melalui link Modul Bahan Belajar PJOK Kemdibud semua materi yang ada di dalamnya semua masuk tes PPPK dan PPG Calon Guru.
 

 
Apabila ada jurusan atau program studi lain yang membaca artikel ini silahkan untuk mencari materi PPPK dan PPG Calon Guru  dengan kata kunci cdn gbelajar simpkb id beserta program studi masing-masing, karena jika tidak memasukan format tersebut maka materi yang dicari tidak akan muncul di pencarian google.

Pengalaman admin ini didasari dari kegalalan dari SKB CPNS beberapa kali, tes PPG Calon Guru 1 kali, bahkan materi PPPK tidak memiliki perbedaan, artinya sekali belajar materi PJOK yang sudah disebutkan bisa untuk mengikuti persiapan 3 tes, isi dari materi merupakan soal konten 70 soal yang mengambarkan seluruh keilmuan PJOK.

Dari mulai pengertian, teknik dasar olahraga, kesehatan, sampai dengan pelatihan secara umum, untuk belajar materi yang banyak tidak perlu dihafal yang penting memahami materi yang diberikan saat ada soal bisa memberikan jawaban yang tepat, hafal saja tidak cukup karena soal yang ditampilkan memiliki kesamaan dan bermakna semua benar, tetapi kita harus memilih salah satu jawaban yang paling tepat.

Bagi peserta yang sedang mempersiapkan mengikuti tes PPPK atau PPG Calon Guru khsusus guru PJOK berikut materi yang perlu dibaca sebelum tes, untuk lebih jelas seperti berikut ini :

Kisi-Kisi Soal Konten PJOK

Materi Pendidikan

  • Pengertian Pendidikan Jasmani
  • Pengertian Pendidikan Olahraga
  • Pengertian Pendidikan Kesehatan
  • Pengertian PJOK
  • Tujuan Pendidikan Jasmani 
  • Manfaat Pendidikan Jasmani
  • Perbedaan Pendidikan Jasmani dan Pendidikan olaharaga
  • Perbedaan Pendidikan Jasmani dan Pendidikan Kesehatan
  • Manfaat Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
  • Peran Saat Menjadi Guru PJOK

Materi Teknik Dasar Olaharaga

  • Sejarah Atletik
  • Teknik dasar sepak bola
  • Teknik dasar futsal
  • Teknik dasar bola voli 
  • Teknik dasar pencak silat
  • Teknik dasar softball
  • Teknik dasar basball
  • Teknik dasar renang gaya bebas
  • Teknik dasar tenis meja
  • Teknik dasar tenis lapangan
  • Teknik dasar bulu tangkis
  • Teknik dasar bola tangan

Materi Pelatihan

  • Metode pelatihan kelincahan
  • Daya ledak 
  • Poliometrik

 Materi Kesehatan

  • Nutrisi 
  • Dampak kekurang Gizi bagi tubuh
  • Penyakit Kekurangan Nutrisi

Kesehatan Diri

  • Kesehatan Jasmani
  • Kesehatan Fisik
  • Kesehatan Mental

 

Soal Literasi

Literasi merupakan soal yang mengharuskan kita untuk melakukan analisi terkait dengan bacaan dan menemukan makna dibalik bacaan atau teks tersebut, dan kemudian yang ditanyakan adalah isi pokok bacaan, tema yang tepat, atau kesimpulan dari sebuah teks, tidak ada trik khusus untuk mengerjakan soal literasi karena berdasarkan logika. Berikut tips mengerjakan soal Literasi.

  • Utamakan baca soal terlebih dahulu, bahkan dengan melihat judul dan soal kita bisa menjawab tanpa harus membaca secara keseluruhan.
  • Untuk mencari inti kalimat kita hanya harus membaca bagian awal dan akhir dari setiap bacaan karena inti dari bacaan ada di salah satu paragraf tersebut.
  • Untuk mengerjakan lebih cepat coba untuk mengerjakan dari soal yang paling belakang.

Soal Numerasi

Numerasi merupakan soal matematika yang hampir semua peserta mengeluh karena kadang soal tersebut tidak ada jawabannya, padahal soal Numerasi merupakan soal logika, bahkan tanpa menghitung kita bisa mengetahui hasilnya karena semua logika, banyak peserta yang terjebak saat mengerjakan soal numerasi dengan mengitung, sekalipun dihitung kadang soal tidak ada jawabannya cobalah untuk mengerjakan dengan logika.

Trik Lulus PPPK atau PPG Calon Guru

  • Belajar dari kisi-kisi yang sudah diberikan oleh Kemdibud melalui Simpkb
  • Jika gagal gunakan tes pertama untuk mengingat semua soal karena soal konten berkaitan dengan program studi semuanya sama tidak berubah.
  • Sedangkan soal literasi dan numerasi setiap tes berbeda.
  • Targetkan untuk mengingat semua soal yang dikerjakan apabila nanti gagal tes dapat mencari jawaban soal untuk tes tahap berikutnya karena soalnya tetap sama.

Semoga informasi yang admin berikan bermanfaat, terutama yang sedang mempersiapkan tes PPPK guru PJOK.