CPNS 2025/2026 Apakah Ada Bukaan
CPNS 2025/2026 Apakah Ada Bukaan - Setelah sekian lama akhirnya kita melihat pemandangan yang cukup membahagiakan, apalagi jika bukan pembukaan CPNS secara rutin dilakukan, mengingat dulu aturan lama pembukaan CPNS hanya dilakukan satu kali selama 2 tahun dan lebih parahnya lagi hanya ada pembukaan satu kali selama periode 5 tahun, jika hari ini kita berstatus sebagai fresh graduate pada pembukaan CPNS pertama maka apabila ada bukaan lagi sudah bukan lulusan baru.
Hal ini karena jarak dari pembukaan CPNS satu ke berikutikutnya terlalu lama. Itu hanya cerita lama, tidak terasa persiapan tes yang sudah dilakukan pada pembukaan CPNS tahun ini sudah berlalu begitu cepat, banyak biaya, tenaga, dan waktu yang di korbankan bahkan mereka yang sudah memiliki pekerjaan harus rela izin untuk bisa ikut CPNS dengan berbagai alasan.
Tidak hanya yang masih muda, sama seperti admin yang dipenghujung usia sudah memiliki keluarga harus rela menyisihkan uang untuk mengikuti tes, meski hanya hitungan hari namun banyak menguras biaya. Terlebih jika sudah tau batas akhir nilai yang tak sesuai rencana karena tidak lulus passing grade membuat jiwa pengangguran ini meronta-ronta.
Harapan keluarga yang besar berada di pundak untuk bisa lulus kerja tahun ini, namun nasib berkata berbeda tahun ini masih sama menganggur saja. Belum lagi sanak keluarga dan tetangga mengadakan nonton bersama memantau live skor nilai CAT. Bercampur takun dan malu jika mendapatkan nilai yang tak seberapa.
Satu desa membanding-bandingkan nilai yang telah didapat, orang tua membandingkan kita dengan anak temannya apalagijika kita mendapatkan nilai kecil dan tidak lulus passing grade satu desa seolah tau bahwa kita terlihat agak tolol karena tak mampu manecapai passing grade. Semua sudah berlalu ibarat puisi senja yang akan berakhir waktu terbenam tiba.
Persiapan tes sudah banyak memakan biaya ada yang persiapan satu bulan, ada yang persiapan sejak dinyatakan lulus adminstrasi. Jika dikalkuklasi biaya yang dikeluarkan setiap peserta untuk bisa tes CPNS 500 sampai 1 juta, habis untuk biaya berlangganan soal, ongkos kendaraan, dan biaya menginap. Itu jika sendiri kalau sudah bekeluarga pasti lebih besar.
Perayaan tes CAT sudah berakhir kini kita kembali pada kehidupan nyata mereka yang lulus akan menunggu kabar gembira selanjutnya, sementara yang gagal terasa habis semua ditambah dengan malu saat pulang kerumah, itulah perjuangan tidak mudah dan penuh tantangan. Tahun ini pelaksanaan tes sudah berakhir.
Banyak sekali pertanyaan apakah CPNS tahun depan akan kembali dibuka, teruntuk yang mereka nilainya masih sedikit kurang sangat penasaran dan tidak sabar menunggu tahun depan bukaan CPNS berikutnya, pertanyan ini sangat erat kaitannya dengan kebijakan pemerintahan saat ini, jika melihat dari berbagai aspek maka dipastikan setiap tahun akan ada bukaan CPNS paling tidak peserta dapat mengikuti pendaftaran CPNS 3 jenis selama tahun depan diantaranya sebagai berikut :
1. CPNS Khusus Sekolah Kedinasan Untuk Lulusan SMA/SMK/MA
Bagi kalian yang masih berusia dibawah 28 tahun bisa mengikuti seleksi CPNS kedinasan, yang akan dibuka diawal sampai pertengahan tahun setiap pelamar bisa mengikuti seleksi ini, hanya saja tujuan dari CPNS sekolah kedinasan tidak langsung bekerja mereka akan mengikuti sistem keprofesian setelah lulus bisa langsung diangkat CPNS adapun pendaftaran pasti akan dibuka setiap tahun melalui link https://dikdin.bkn.go.id
2. CPNS Khusus Lulusan SMA/SMK/MA
Banyak sekali kementerian seperti kejaksaan dan penjaga lapas membutuhkan CPNS dari lulusan SMA/SMK/MA bahkan banyak sarjana yang menggunakan ijasah untuk mengikuti seleksi CPNS ini, selain kebutuhan akan kedua sektor tersebut besar setiap tahun pasti ada saja kabupaten atau provinsi baru dan membutuhkan SDM CPNS, biasanya pelaksanaan terpisah lebih awal dibandingkan dengan CPNS umum informasi pendaftaran https://sscasn.bkn.go.id. Bahkan ditengah moratorium saja khusus untuk kejaksaan dan penjaga lapas masih dibuka apalagi tahun depan tidak ada kebijakan moratorium penerimaan CPNS lagi.
3. CPNS Daerah Otonomi Khusus
Guna mempercepat pembangunan dan pemertaan beberapa wilayah Indonesia akan secara khusus membuka pendaftaran terpisah untuk CPNS dilokasi tertentu yang membutuhkan banyak SDMK, dengan adanyak kebijakan baru pemerintah daerah nantinya tidak menunggu seperti saat ini apabila dibutuhkan ASN maka akan langsung dibuka sesuai dengan urgensi masing-masing daerah, untuk infomrasi dapat di cek di BKPSDM/BKD daerah masing-masing.
4. CPNS Umum Semua Lulusan dari SMA, Sarjana, S2, dan S3
Untuk kabar informasi CPNS umum seperti tahun ini sangat bergantung pada usulan formasi setiap daerah, yang pasti khusus untuk tenaga pendidik, kesehatan dan teknis tidak dibuka karena rekrutmen melalui PPPK sedangkan untuk bidang lain masih banyak sekali dibuka tahun depan. Tujuannya diutamakan untuk pelamar yang belum bekerja atau lulusan baru. Banyak atau sedikit sangat bergantung kebutuhan tetapi jika dari kebijakan yang ada dipastikan tahun depan akan kembali dibuka melalui link https://sscasn.bkn.go.id persiapan dari jauh-jauh hari agar tidak terulang kegagalan yang sama.
Mengikuti tes CAT bukan urusan pintar atau tidak lebih kepada apakah soal sudah biasa dan familier jika tidak maka yang terjadi kesulitan dan gagal untuk mencapai passing grade, sangat disayangkan apalagi setiap tahun passing grade CPNS terus turun dan kebutuhan formasi yang dilamar banyak tetapi kita gugur sebelum perang karena tidak lulus passing grade.
Usahakan untuk belajar sejak saat ini meski pembukaan tahun depan kita harus mempersiapkan diri sedini mungkin dengan harapan kegagalan yang sudah terjadi sebelumnya tidak terulang lagi mengingat banyak biaya dan tenaga yang dikorbankan sangat disayangkan jika gagal karena kurang persiapan, dengan demikian CPNS tahun depan pasti ada bukaan jadi jangan ragu untuk mempersiapkan diri sejak sekarang.
Jika memang dibuka biasanya timeline pelaksaan tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya jadi kita sudah mengira-ngira kapan pelaksanaan, jika memang sudah dilakukan persiapan dengan belajar soal CAT sejak sekarang toh tidak ada ruginya meski tidak ada bukaan bisa digunakan untuk tes melamar kerja lainnya.